Monday, 22 September 2008
Orang muda yang kaya
Pada ibadah youth kapan hari, Kak Heru Susanto, salah satu pembicara buat youth di gerejaku sharing firman tentang Matius 19:16-26. Perikop ini berjudul “Orang muda yang kaya”. Sebelum Kak Heru khotbah malem itu, sepanjang aku baca perikop ini, yang aku dapet adalah : Orang kaya yang egois itu susah masuk surga. Makanya, kalo kaya jangan egois. Bagi-bagikan harta kita ke orang yang membutuhkan.
Dari masih sekolah minggu, ini perikop udah sering banget difirmankan. Dan aku juga udah sering banget baca di rumah buat renungan. Tapi, ya itu tadi, sepanjang aku membaca, dan sepanjang guru dan buku renungan menjelaskan, yang aku tangkap yaitu: Orang kaya yang egois itu susah masuk surga. Makanya, kalo kaya jangan egois. Bagi-bagikan harta kita ke orang yang membutuhkan.
Tapi, malem itu, Kak Heru khotbahnya laen. Dia ngambil bagian yang pada ayat 17-20. Singkatnya aja, ayat-ayat tersebut mencacat dialog Yesus dengan si orang muda yang kaya tersebut. Waktu orang muda kaya tersebut tanya apa yang harus dia perbuat untuk hidup yang kekal, Tuhan Yesus menjawab bahwa orang muda tersebut (dan kita juga) harus : mentaati segala perintah Tuhan, yaitu Jangan membunuh, jangan berzinah, jangan mencuri, jangan mengucapkan saksi dusta, hormatilah ayahmu dan ibumu dan kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.
Pada ayat di bawahnya (ayat 20) orang muda tersebut mengatakan bahwa dia sudah melakukan segala perintah Tuhan tersebut.
Dan pembacaan firman stop sampai di situ. Lalu, Kak Heru tanya, “Siapa dari antara kalian yang pengen jadi orang sukses, dan lalu kaya? (karena tidak mungkin ada orang tidak sukses yang kaya)”
Lalu, semua dari kita mengangkat tangan. Trus, Kak Heru nanya lagi,” Gimana sih caranya jadi kaya?”
Kita diem aja. Emang ngga ngerti sih… Kalo ngerti, paling juga jawabnya nggak alkitabiah, yaitu, ya dengan kerja dan belajar yang rajin, dll.
Trus, Kak Heru lanjutin lagi. Kita ternyata selama ini banya memvonis orang muda yang kaya tersebut nggak dermawan, karena dia nggak rela memberikan hartanya pada orang2 yang membutuhkan. Tapi, ternyata kita bisa banyak belajar dari orang muda yang kaya tersebut. Koq bisa ya? Ya bisa donk. Ini nih jawabannya. Pada ayat 20, orang muda yang kaya tersebut mengatakan bahwa dia sudah menuruti segala perintah Tuhan. So, mengapa dia bisa menjadi kaya? Karena dia menruti segala perintah Tuhan yang udah aku sebutin di atas tadi.
Nah, kalo ntar kita udah menuruti perintah2 tersebut dan sudah menjadi kaya, barulah ayat selanjutnya dilanjutkan, yaitu dengan membangi-bagikan harta yang kita miliki kepada saudara-saudara kita yang memerlukan.
So, buat yang mau jadi kaya, taati perintah Tuhan yaa… GBU…
Labels: Bible's WOW, Youth Sermon